Virus Corona di Singapura Sasar Balita 1 Tahun

Pemeriksaan para penumpang dari virus corona di bandara.

Singapura (gokepri.com) – Pemerintah mengonfirmasi dua kasus baru positif virus corona (Covid-19) hingga 17 Februari 2020 pukul 12 siang waktu setempat. Salah satunya menyasar bocah laki-laki berusia 1 tahun yang termasuk dalam rombongan warga Singapura yang dievakuasi dari Wuhan pada 9 Februari 2020.

“Saat ini dirawat di KK Women’s and Children’s Hospital (KKH),” demikian bunyi keterangan Kedutaan Besar RI Singapura dalam keterangan tertulis mereka, Selasa (18/2/2020).

Bacaan Lainnya

Korban lainnya adalah pria berusia 35 tahun, yang tak memiliki riwayat perjalanan ke China. Pria yang dinyatakan positif Covid-19 pada Senin (17/2), kini dikarantina di National Centre for Infectious Diseases (NCID).

Dalam keterangannya, Kedutaan Besar RI Singapura menyampaikan, saat ini ada lima pasien Covid-19 yang berhasil disembuhkan dan dipulangkan. Sehingga total sudah 24 orang yang dinyatakan sembuh. Sementara itu, 53 pasien dinyatakan dalam kondisi stabil dan 4 orang dalam perawatan ICU.

Baca juga: Positif Corona 43 Kasus, Status Peringatan Perjalanan ke Singapura Jadi Kuning

Dari penelusuran kasus positif Covid-19, sampai 17 Februari 2020, MoH telah mengidentifikasi 2.358 orang yang pernah menjalin kontak intensif dengan pasien positif Covid-19. Sebanyak 1.081 orang saat ini tengah menjalani karantina dan 1.277 orang telah menyelesaikan masa karantina. Total 937 orang sudah dinyatakan negatif Covid-19 dan 103 orang masih menunggu hasil tes.

Mengapa Singapura Rentan Penyebaran Wabah Corona?

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *