BATAM (gokepri.com) – Lebaran biasanya menjadi momen untuk mudik. Mumpung masih jauh-jauh hari sebaiknya buat persiapan yang matang agar perjalanan saat mudik aman dan nyaman. Simak tipsnya!
Mudik dengan kondisi dan suasana yang tepat akan memberikan pengalaman pulang kampung yang menyenangkan. Sebaliknya jika terburu-buru bakal banyak barang dan hal-hal terlupakan, mudik hanya bikin kecewa dan capek.
Berikut tips agar perjalanan selama mudik aman dan nyaman dikutip dari siaran pers tiket.com, Kamis 30 Maret 2023.
Periksa kondisi kesehatan
Sebelum memutuskan untuk mudik, pastikan diri sendiri dan keluarga dalam kondisi sehat. Sebab jika sedang tidak fit, perjalanan mudik justru bisa merepotkan dan penyakit tambah parah.
Kesehatan adalah hal paling utama, jika merasa sedang tidak sehat pastikan sembuhkan dulu diri Anda sebelum mudik. Apalagi jika memiliki penyakit menular misalnya terkena Covid-19, sebaiknya tidak membawa virus ke kampung halaman.
Pastikan rumah aman ditinggalkan
Sebaiknya pastikan kondisi rumah sudah aman saat ditinggalkan. Pastikan kondisi rumah tidak membuat khawatir dan terus kepikiran selama perjalanan.
Untuk mengantisipasi kekhawatiran sebelum ditinggalkan, Anda bisa melapor kepada RT atau satpam di kawasan tempat tinggal.
Ada baiknya juga memasang CCTV dan alarm kebakaran, serta jangan lupa kuncisemua pintu dan jendela. Titipkan kunci para orang yang bisa dipercaya.
Periksa barang bawaan dengan teliti
Sebelum melakukan perjalanan mudik, periksa barang bawaan terlebih dahulu. Buatlah daftar barang bawaan yang diperlukan agar tidak ada barang yang terlupakan.
Barang bawaan yang banyak biasanya dapat membuat persiapan mudik Anda menjadi kewalahan. Oleh sebab itu, daftar barang bawaan dapat lebih mempermudah.
Pilihlah moda transportasi yang nyaman
Transportasi yang nyaman penting untuk mendukung pengalaman mudik menjadi lebih maksimal. Anda bisa memilih moda transportasi darat, laut, maupun udara.
Manfaatkan promo yang disediakan plartform tertentu untuk mudik, seperti promo dari tiket.com yang menawarkan harga bersahabat dan ramah di kantong.
Baca Juga: Mudik Lebaran, Jangan Beli Tiket Pesawat Lewat Calo
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: Antara