48 Pejabat Dilantik, Bupati Anambas Beri Wejangan

pejabat anambas dilantik
Pelantikan 48 pejabat di lingkungan Pemkan Anambas, Jumat (22/3/2024). Foto: Wisnu Een

Anambas (gokepri.com) – Sebanyak 48 pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas dilantik. Pengambilan sumpah dan janji pejabat administrator, pengawas dan fungsional eselon 3 dan 4 ini dilakukan di Kantor Bupati Anambas, Jumat 22 Maret 2024.

Bupati Anambas Abdul Haris memberikan selamat kepada para pejabat yang telah dilantik. Dia berharap semua pejabat yang dilantik bisa bekerja dengan maksimal demi kemajuan organisasi dan memberikan kebaikan bagi masyarakat.

“Selamat kepada pejabat yang telah dilantik, semoga nantinya bisa bekerja secara profesional dan ikhlas dalam memberikan pengabdian,” ujarnya.

Baca Juga: Polres Anambas Bagikan Kain Kafan untuk Petugas Fardhu Kifayah

Abdul Haris juga menyampaikan kepada pejabat yang telah dilantik agar tidak mengandalkan ego atau emosi dalam bekerja, namun mempertimbangkan hati nurani dan mengorbankan seluruh diri dalam memberikan pengabdian.

“Saya yakin para pejabat yang dilantik merupakan orang-orang terpilih dan masih sangat energik. Pesan saya, bekerja bukan hanya soal kepintaran, perlu juga rasa kemanusiaan,” kata dia.

Oleh karena itu kata Abdul Haris, keikhlasan sangat perlu, para pejaat diminta membuang semua ego dalam diri.

“Kerja lah dengan sungguh-sungguh, berikan semua kemampuan terbaik dalam diri dalam pengabdian pelayanan kepada masyarakat,” pesan Abdul Haris.

Berikut daftar pejabat yang dilantik:

  1. Kustorino, Kabag Umum dan Keuangan Sekretariat DPRD Anambas
  2. Noverman Sekretaris di Dinsos, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Anambas
  3. Seljuli Hamurillah Sekretaris di Sekretaris di Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Anambas
  4. Ramadiana, Sekretaris di Badan Pengelola Perbatasan Daerah Anambas
  5. Muhamad Ari Sofian, Kabid Pengelolaan Sampah, Limbah B3 dan Pengendalian Pencemaran Dishub dan LH Anambas
  6. Kamaluni, Kabid Perindustrian di Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian Anambas
  7. Sonni Suryaman Kusumah, Kabid Tenaga Kerja dan Transmigrasi di Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian Anambas
  8. Yossie Sepriani Hutapea, Kabid Pemasaran Pariwisata dan Ekraf Disparbud Anambas. Ulil Amri, Kabid Ketenteraman, Ketertiban Umum dan Limbas Satpol PP Anambas
  9. Dwi Arief Laksono, Bidang Penataan, Kerjasama dan Pemberdayaan Lembaga Kemasyarakatan dan Adat Desa pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Anambas
  10. Aan Nugraha, Kabid Pengadaan Pemberhentian dan Informasi pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Anambas
  11. Rika Karmida, Kabid Perbendaharaan Daerah BPKPD Anambas
  12. Mudahir, Kabid Pengelolaan PAD BPKPD Anambas
  13. Abdul Halim, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Anambas. Muslim, Kabid Rehabilitasi dan Rekontruksi BPBD Anambas
  14. Sucipnopriadi, Kabid Politik Dalam Negeri dan Organisasi Kemasyarakatan Badan Kesbangpol Anambas
  15. Sardian, Kabid Kewaspadaan Nasional dan Penanganan Konflik Badan Kesbangpol Anambas
  16. Edison, Sekretaris Kecamatan Jemaja, Anambas
  17. Indriana Fitrianti, Kasubag Umum dan Keuangan Inspektorat Daerah Anambas
  18. Alfian Kasi Kurikulum dan Penilaian Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar Disdik, Pemuda dan Olahraga Anambas
  19. Firmansyah Kasubag TU RSUD Tarempa Dinkes PPKB Anambas
  20. Dicky Wahid Alfajri Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas PUPR Anambas
  21. Effendi Kepala UPT SOAM Dinas PUPR Anambas
  22. Ely Endriana Kasubag Umum dan Kepegawaian DPM PTSP Anambas
  23. Azhari Kasi Angkutan Jalan Bidang Perhubungan Darat Dishub LH Anambas
  24. Dasri, Kasi Kepelabuhan Bidang Perhubungan Laut Dishub LH Anambas
  25. Aris Sofyan Kepala UPT Pengelolaan Sampah Dishub LH Anambas
  26. Herman Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian Anambas
  27. Said Faisyal Kurniawan Kasubag Program dan Keuangan Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian Anambas
  28. Elviansyah Kepala UPT Metrologi Legal Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian Anambas
  29. Ferdi Kepala Subbidang Penilaian dan Penghapusan Barang Milik Daerah Bidang Pengelolaan Barang Milik Daerah Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Anambas
  30. Tinnike Coster Kasubag Umum dan Kepegawaian Badan Pengelola Perbatasan Daerah Anambas
  31. Defi Ervina Kasi Pelayanan Umum Kecamatan Jemaja
  32. Indra Firdi Kasi Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Siantan Utara
  33. Abu Bakar Sidik, Kasi Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Jemaja Barat
  34. Rangga Adi Pranata, Kasubag TU UPT Perbenihan Ikan Dinas Perikanan, Pertanian dan Pangan Anambas
  35. Rio Jummeirdi, Kasubag TU UPT Pusat Kesehatan Hewan Dinas Perikanan, Pertanian dan Pangan Anambas
  36. Indra Ramdhani Erwin, Kasubag TU UPT Balai Benih Pertanian Terpadu Dinas Perikanan Pertanian dan Pangan Anambas
  37. Muhd Cahyadi Kasubag TU UPT Metrologi Legal pada Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian Anambas
  38. Gema Lasni Panty, Kasubag Keuangan Kecamatan Jemaja Timur
  39. Muhammad Abdurrauf, Kasubag Keuangan Kecamatan Siantan Selatan
  40. Teguh Edho Putra Kasubag Keuangan Kecamatan Siantan Utara.
  41. Rita Hayati Kasubag Program Kecamatan Jemaja Barat
  42. Roni Ahmadi Kasubag Program Kecamatan Kute Siantan
  43. Suanto Kasi Tata Pemerintahan dan Pelayanan Umum Kelurahan Tarempa Kecamatan Siantan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Penulis: Wisnu Een

Pos terkait