Rudi Beri Solusi Macet: Pelebaran Jalan Kepri Mall–Bundaran Tembesi Dimulai 2025

pelebaran jalan kepri mall
Gambaran proyek pelebaran jalan dari Kepri Mall. Foto: tangkapan layar

BATAM (gokepri) – Wali Kota Batam sekaligus Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi, berencana memperluas jalan dari Kepri Mall menuju Bundaran Tembesi. Langkah ini bertujuan mengurangi kemacetan di kawasan tersebut.

Pembangunan akan dimulai pada awal 2025 dan dikerjakan oleh BP Batam. Pelebaran jalan di wilayah Kecamatan Batamkota ini nantinya akan diteruskan ke Kecamatan Sagulung hingga Tanjunguncang di Kecamatan Batuaji.

Bacaan Lainnya

Dengan proyek ini, diharapkan simpul-simpul kemacetan yang kerap terjadi di tiga kecamatan padat penduduk tersebut dapat teratasi.

“Pelebaran jalan dari Kepri Mall ke Bundaran Tembesi akan dibiayai oleh BP Batam,” kata Rudi baru-baru ini.

pelebaran jalan kepri mall
Gambaran proyek pelebaran jalan dari Kepri Mall. Foto: tangkapan layar

Baca: Proyek PLTS hingga PSN, Kontribusi Baru Pendorong Ekonomi Batam

Untuk jalan dari Bundaran Sagulung hingga Tanjunguncang, anggaran akan diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Batam. “Pengerjaannya menggunakan anggaran tahun jamak,” jelasnya.

Rudi juga mengajak masyarakat untuk mendukung pembangunan Kota Batam. Ia berharap warga terus bekerja sama dengan pemerintah demi kemajuan daerah.

pelebaran jalan kepri mall
Gambaran proyek pelebaran jalan dari Kepri Mall. Foto: tangkapan layar

“Pembangunan ini akan menjadikan Batam lebih modern dan mewujudkan Batam sebagai Kota Baru,” ujarnya.

Ia menegaskan pentingnya melanjutkan berbagai proyek pembangunan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

“Pembangunan harus terus digesa. Dengan adanya proyek ini, investor dan wisatawan akan lebih tertarik datang ke Batam. Dampaknya, ekonomi kota akan semakin berputar,” kata Rudi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Pos terkait