Karimun (gokepri.com) – Abdullah Hura (84) menjadi korban pembacokan Yadi Arefi (23), seorang pria yang diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), Rabu 6 September 2023.
Insiden pembacokan itu terjadi di Kampung Suka Jaya, RT 03 RW 04, Bukit Tembak atau bekalang Paguyuban Among Mitro Karimun, Kelurahan Sungai Pasir, Kecamatan Meral.
Kapolsek Meral, AKP Kumala Enggar Anjarani mengatakan, kronologis kejadian berawal ketika korban sedang duduk di depan rumahnya.
“Saat korban sedang duduk di depan rumahnya, tiba-tiba terlapor langsung membacok leher korban menggunakan sebilah parang panjang,” ujar Kumala.

Tentu saja, korban langsung roboh di lokasi kejadian dengan darah segar mengucur deras keluar dari lehernya.
Dikatakan, hubungan korban dengan pelaku adalah istri korban merupakan saudara kandung dari nenek pelaku.
Korban kemudian dievakuasi ke RSUD Muhammad Sani untuk mendapatkan pertolongan medis.
Sementara, pelaku diamankan warga dengan mengikatnya di tiang salah satu temoat cucian mobil.
Pelaku nampak mengenakan baju kaos hitam dan memakai sarung warna merah.
Polisi kemudian mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Penulis: Ilfitra