Tanjungpinang (gokepri.com) – Mantan Penjabat sementara Gubernur Kepri Bahtiar Baharuddin mendorong pembentukan komando daerah maritim (Kodamar) yang akan dipimpin Panglima Komando Daerah Maritim (Pangkodamar) di provinsi ini.
“Minimal, TNI AL kita dipimpin Jenderal Bintang Dua. Jadi kalau di darat ada Pangdam, maka di laut ada Pangkodamar,” kata Bahtiar kepada Kantor Berita Antara, Selasa (15/12/2020)
Bahtiar sudah berkoordinasi dengan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Kogabwilhan I), bahkan segera menyurati Kementerian Pertahanan RI untuk melakukan kajian terhadap pembentukan Kodamar tersebut.
“Walau tidak lagi menjabat Pjs Gubernur Kepri. Saya tetap mendorong agar daerah ini miliki Kodamar,” tuturnya.
Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri itu menegaskan bahwa pembentukan Kodamar dapat memperkuat pertahanan dan keamanan daerah Kepri yang notabanenya adalah wilayah laut.
Apalagi, Kepri yang berbatasan langsung dengan negara-negara luar, seperti China, Kamboja, Vietnam, Malaysia, dan Singapura, sangat rentan dengan tindak pidana kejahatan di laut, meliputi penyelundupan narkoba, barang dan manusia, perompakan, penangkapan ikan ilegal, hingga konflik daerah perbatasan lainnya.
“Seperti di Kabupaten Natuna, kerap terjadi konflik wilayah perbatasan laut dengan China,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Bahtiar menyampaikan penguatan basis pertahanan dan keamanan di Laut Kepri diyakini akan meningkatkan kepercayaan investor asing untuk berinvestasi. Terlebih, Kepri punya sumber daya alam (SDA) yang melimpah, mulai dari gas, alam hingga minyak bumi.
“Kalau pertahanan dan keamanan kuat. Para investor pasti merasa aman dan nyaman berinvestasi di Kepri,” imbuhnya.
Bahtiar turut mendorong pembentukan Lantamal dan Gugus Tempur Laut (Guspurla) di Natuna. Kemudian mendukung kenaikan Polres Tanjungpinang menjadi Polresta yang direncanakan terealisasi pada tahun 2021.
“Ini adalah upaya pemerintah dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya di Kepri,” demikian Bahtiar.
(can)
|Baca Juga: Pjs Gubernur Bahtiar: Saya Bangga dengan Kepri