Jalan Dang Merdu Nongsa Diperbaiki, Target Selesai Desember

Perbaikan jalan amblas Batam
Pjs Wali Kota Batam Andi Agung (kiri) saat meninjau jalan rusak hingga amblas di kawasan Nongsa, Batam, Kamis (11/10/2024). Foto: Pemko Batam

BATAM (gokepri) – Perbaikan jalan amblas di Jalan Dang Merdu, Batam, dijanjikan selesai akhir tahun ini. DBMSDA Batam fokus pasang box culvert untuk mencegah kerusakan berulang.

Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Batam memastikan perbaikan ruas jalan yang rusak di beberapa lokasi akan selesai pada akhir tahun 2024. Salah satu fokus perbaikan adalah jalan amblas di Jalan Dang Merdu, Batu Besar, Kecamatan Nongsa.

Bacaan Lainnya

Kepala DBMSDA Batam, Suhar, menyatakan proyek ini sedang berlangsung, dengan proses pencetakan box culvert yang akan digunakan dalam perbaikan jalan tersebut.

“Saat ini box culvert sedang dicetak. Setelah selesai, akan langsung dibawa ke lokasi dan dipasang,” jelas Suhar di Batam, Selasa 12 November 2024.

Ia menambahkan pemasangan box culvert penting untuk memperkuat pondasi jalan dan mencegah kerusakan akibat beban kendaraan atau perubahan cuaca di masa mendatang. Perbaikan jalan amblas ini ditargetkan rampung tahun ini agar jalan dapat segera digunakan kembali.

Baca: Bangunan Ilegal di ROW Jalan Hambat Pembangunan, BP Batam Cari Solusi

“Tidak ada tanggal pasti, tapi tahun ini harus selesai. Proyek ini masuk dalam anggaran APBD perubahan, jadi harus tuntas sebelum akhir tahun,” ujarnya.

Kepala Bidang Jalan DBMSDA Batam, Dohar, mengatakan anggaran untuk perbaikan telah disetujui dalam APBD dan proyek akan segera dilaksanakan.

“Anggarannya sudah disiapkan untuk mengganti gorong-gorong yang amblas. Proses perencanaannya sudah selesai, tinggal pelaksanaannya,” kata Dohar.

Baca: Tinjau Jalan Longsor di Nongsa, Andi Agung Gesa Perbaikan

Proyek perbaikan ini meliputi pemasangan box culvert berbentuk petak berukuran 2×2 meter sebagai pengganti gorong-gorong yang rusak.

“Sekarang dalam proses pencetakan, setelah itu langsung kami pasang. Targetnya sebelum akhir tahun sudah selesai, perbaikan mulai dilakukan bulan November,” tambah Dohar.

Pemantauan terhadap kondisi jalan terus dilakukan secara berkala untuk memastikan perbaikan berjalan lancar dan sesuai target. Meskipun jalan yang rusak menjadi kendala bagi pengguna, pihak DBMSDA berkomitmen mempercepat proses agar perbaikan selesai tepat waktu. ANTARA

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Pos terkait