Batam (gokepri.com)- Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Batam merilis ada 11 orang lagi warga Batam terkonfirmasi positif Covid-19, Rabu (3/6/2020).
Data ini merupakan hasil pemeriksaan swab oleh Tim analis BTKLPP Batam berdasarkan
temuan kasus baru (impor) dan hasil tracing closes contact yang terus berlangsung dari cluster
HOG Eden Park, Palm Spring, TGR-Cases 100 Kota Batam.
“Terkonfirmasi positif Covid-19 pada kasus ini adalah 11 orang yang terdiri atas 7 perempuan dan 4
laki-laki,” demikian rilis Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Batam, Muhammad Rudi.
Dengan penambahan ini, maka total warga Batam yang positif Covid-19 sebanyak 151 orang. Sedangkan total secara keseluruhan di Kepri adalah 218 orang. (acp)