Batam (gokepri.com) – Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kota Batam melaksanakan diskusi dan jalan sehat dalam rangka memperingati Milad ke-73 HMI. Kegiatan berlangsung di Dataran Engku Putri Batam Centre, Minggu (9/2/2020) pagi.
Dataran Engku Putri merupakan salah satu pusat aktivitas olahraga ringan bagi warga Batam, terutama pada hari Minggu. DI kawasan pusat pemerintahan dan kantor Walikota Batam ini, masyarakat bisa jalan santai, lari-lari kecil, bersepeda, main bola, bulutangkis, hingga bersenam zumba.
Sejumlah alumni HMI hadir dalam kegiatan bertema “Memperkuat Visi, Membangun Bersama Kita Bisa” ini. Di antaranya Wakil Walikota Batam Amsakar Achmad, anggota DPRD Batam Aman, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Anambas Erizal Abdullah, dan jajaran Presidium KAHMI maupun kader-kader HMI Cabang Batam.
Aman mengatakan bahwa silaturahim yang dikemas dengan jalan sehat ini sangat penting untuk membangun soliditas HMI dan KAHMI. Melalui silaturahim, akan terbangun diskusi untuk memberikan gagasan-gagasan bagi kemaslahatan umat.
“Kita bisa menyisihkan waktu untuk melahirkan gagasan yang berguna bagi kepentingan masyarakat. HMI dan KAHMI harus memberikan kontribusi bagi pembangunan daerah,” ujar politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini.
Koordinator Presidium KAHMI Batam, Akhirman mengatakan, kegiatan jalan sehat ini merupakan sarana bagi KAHMI dan HMI untuk saling merekatkan dan bersilaturahmi. Mengingat tidak mudah bagi para alumni untuk bisa berkumpul bersama, karena rutinitas kesibukan masing-masing.
“Kita bisa menyisihkan waktu, dua jam seminggu misalnya, untuk bersilaturahmi,” katanya.