Geoffrey Castillion Siap Gabung Persib

Geoffrey Castillion, calon penyerang baru Persib

Bandung (gokepri.com) – Striker asal Belanda, Geoffrey Castillion, mengaku sudah melakukan pembicaraan serius dengan pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, terkait masalah kontrak yang ditawarkan manajemen Persib.

Namun, Castillion menegaskan belum melakukan teken kontrak sebagai tanda resmi menjadi kekuatan Persib Bandung untuk kompetisi Liga 1 2020.

“Saya sudah bicara dengan coach dan dia ingin menawarkan saya kontrak, tapi saya belum tahu kapan saya akan menandatangani kontrak itu,” ucap Castillion di Bandung, Senin (3/2/2020).

Striker jebolan Ajax Amsterdam itu menyebutkan belum mendapat keputusan sebagai amunisi Pangeran Biru. Namun, Castillion mengaku sudah siap membubuhkan tanda tangan kesepakatan kerja.

“Kalau disodori kontrak, pasti saya akan teken, tapi saya belum tahu kapan. Kami harus lebih dulu bicara soal ketentuannya. Jadi semua akan baik-baik saja,” ungkap calon striker Persib Bandung itu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *